Breaking News
GWK Inisiasi Pertemuan Dengan Pemerintah Daerah Untuk Pastikan Akses Jalan Warga Tetap Terjaga KAI Daop 3 Cirebon Layani 2,9 Juta Penumpang Hingga Triwulan 3 Tahun 2025 Bingkaiwarta, CIREBON – PT KAI Daop 3 Cirebon mencatat keberangkatan pelanggan KA selama Triwulan 3 periode Januari – September 2025 sebanyak 1.505.764 pelanggan, sedangkan yang turun atau datang di stasiun di wilayah Daop 3 Cirebon berjumlah 1.460.739 pelanggan. “Total pelanggan yang dilayani selama periode Januari sampai dengan September 2025 (Triwulan 3) sebanyak 2.966.503 pelanggan, ini membuktikan bahwa antusiasme masyarakat untuk bepergian dengan kereta api masih sangat tinggi,” kata Manager Humas Daop 3 Cirebon Muhibbuddin. Tercatat jumlah pelanggan per bulannya yang berangkat dari stasiun di wilayah Daop 3 Cirebon selama periode Triwulan 3 Tahun 2025 diantaranya, pada Januari mengangkut sebanyak 147.695 pelanggan, Februari 144.341 pelanggan, dan Maret 130.989. “Sementara pada April berjumlah 223.941 pelanggan, Mei 156.890 pelanggan, Juni 202.550 pelanggan, Juli 195.779 pelanggan, Agustus 159.662 pelanggan dan September 143.917 Pelanggan. Puncak kepadatan penumpang terjadi pada April dan Juni karena terdapat momen Hari Raya dan liburan sekolah,” jelas Muhib. Sedangkan untuk stasiun yang melayani keberangkatan pelanggan tertinggi di wilayah Daop 3 diantaranya, Stasiun Cirebon sebanyak 595.774 pelanggan, disusul Stasiun Cirebonprujakan sebanyak 328.195 pelanggan, kemudian Stasiun Jatibarang sebanyak 212.635 pelanggan, Stasiun Brebes 159.057 pelanggan dan Stasiun Haurgeulis sebanyak 105.082 pelanggan. Muhib menambahkan, untuk jumlah penumpang berdasarkan kelas sampai periode Triwulan 3 Tahun 2025 sebanyak 517.678 pelanggan yang terdiri dari kelas eksekutif sebanyak 141.429 penumpang. Sementara untuk kelas bisnis sebanyak 4.027 pelanggan dan kelas ekonomi sebanyak 372.222 pelanggan. Muhibbuddin menyampaikan peningkatan tersebut menunjukkan bahwa masyarakat memiliki kepercayaan yang tinggi terhadap kereta api sebagai moda transportasi yang aman dan nyaman untuk bepergian. “Pelanggan yang menggunakan kereta api mengalami peningkatan. Ini bukan sekadar soal angka, tetapi tentang bagaimana kepercayaan publik tumbuh melalui pengalaman perjalanan yang aman dan nyaman,” ujar Muhib. “KAI Daop 3 Cirebon terus berupaya untuk meningkatkan kualitas layanan, agar masyarakat menjadikan kereta api sebagai pilihan utama dalam melakukan perjalanan,” ucap Muhib. Adapun peningkatan layanan yang telah dilakukan, diantaranya pengoperasian Face Recognition Gate, menyediakan layanan minum gratis di Stasiun Cirebon dan Cirebonprujakan, serta penataan beberapa stasiun di wilayah Daop 3 Cirebon. Selain itu ketepatan waktu kedatangan kereta api juga terus meningkat. Pada Triwulan 3 Tahun 2025 rata-rata ketepatan waktu kedatangan kereta api sebesar 97,90 %. “Terima kasih kepada masyarakat dan para pelanggan kereta api atas kepercayaannya menggunakan layanan transportasi kereta api, kami berkomitmen untuk terus berusaha meningkatkan pelayanan menjadi lebih baik lagi,” pungkas Muhib. (ARL) PT SLI Bantah Isu Pencemaran Udara di Balaraja: Operasional Sesuai Standart KONI Cirebon Lepas Kontingen Cabor Tenis Meja Untuk berlaga Di Porpov 2025 Inspeksi Mendadak Kalapas Kuningan: Jaminan Makanan Layak untuk Warga Binaan
banner 728x250
banner 728x250
banner 728x250
banner 728x250
banner 728x250
banner 728x250
banner 728x250
banner 728x250
banner 728x250
banner 728x250

MLBB Championship di Kajene Forest Kuningan  Diserbu Peserta se-Ciayumajakuning

Bingkaiwarta, KUNINGAN – Dalam rangka memeriahkan HUT ke-79 Republik Indonesia, Tim Olahraga Elektronik atau e-Sport bekerjasama dengan Kajene Forest dan Pengurus Besar E Sport Indonesia (PBSI) Kabupaten Kuningan menggelar Mobil Legend Bang Bang (MLBB) Championship dan Cosplay Competition di Kajene Forest Kabupaten Kuningan, kemarin.

MLBB dan Cosplay Competition se Ciayumajakuning tersebut, dibuka resmi Kabid Organisasi Koni Kabupaten Kuningan, Ahmad Taopik. Turut hadir penggagas, Adam Pramudya, GM Ritel dan FB Kajene Fofrest Kuningan Zaenal Mutaqin, dan Ketua E Sport Kuningan Ilfa Fahruroji.

banner 728x250

Istimewanya MLBB dan Cosplay Competition ini, disaksikan oleh Tim E Sport Kuningan berprestasi di Piala Gubernur tahun 2022 dan PON Tahun 2021 dengan Ketua Tim, Iwan Ridwan.

“Alhamdulilah, antusias tinggi. Ada 54 tim dan 20 peserta Cosplay Competition,” ucap Ketua PBSI Kuningan, Ilfa Fahruroji, kepada bingkaiwarta.co.id

Ilfa mengatakan, melalui event ini, Ia ingin e sport tersosialisasi lebih luas di Kabupaten Kuningan, selain juga sosialisasi Kajene Forest Kuningan ini. Sebab olahraga elektronik game ini, prospektif mampu menghasilkan cuan besar bagi yang menekuninya hingga profesional.

“E sport sudah familiar. Bukan hanya sebatas olahraga elektronik, tapi sudah menjadi industri, “ ujarnya.

Kabid Organisasi Koni Kabupaten Kuningan Ahmad Taopik mengakui, e sport masih dianggap olahraga elektronik yang terkesan buang-buang waktu. Maka Ia tegaskan, bahwa e sport adalah olahraga yang sudah familiar digandrungi, melahirkan banyak atlet dan prospek kedepan.

“Maka jadikan event ini, sebagai ajang sosialisasi juga kepada guru, orang tua dan masyarakat lain, bahwa kita bukan sekelompok orang pemalasan. Sebaliknya orang yang memiliki cita-cita membantu Kuningan, hingga Jabar menuju prestasi,” kata Ahmad Taopik.

GM Ritel dan FB Kajene Forest Kuningan, Zaenal Mutaqin siap terus kolaborasi dengan komunitas e sport untuk pengembangan atlet e sport.

“Semoga Kuningan kedepan dapat melahirkan atlet e sport bertaraf Nasional hingga Internasional,” ungkap Zaenal. (Abel)


banner 336x280
banner 336x280

Tinggalkan Balasan