Bingkaiwarta, INDRAMAYU – 309 Kuwu dari 31 kecamatan hadir di Pendopo untuk menyambut kehadiran bupati Indramayu Nina Agustina yang kembali melakukan aktivitas kedinasan di pemerintah kabupaten Indramayu, Minggu (24/11/2024).
Pjs bupati Indramayu Dedy Taufik yang telah menjalani masa tugas kedinasan selama dua bulan di kabupaten Indramayu mengucapkan banyak terima kasih karena telah di support oleh seluruh jajaran dari mulai kepala desa, camat hingga kepala dinas serta jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda).
Menurut Dedy Taufik, selama dua bulan bekerja di Indramayu sudah mengunjungi sejumlah wilayah kecamatan. Sepanjang perjalanan dinasnya di Indramayu. Dedy sangat terkesan dengan sejumlah kecamatan yang dituangkan dalam bait pantun seperti kecamatan Haurgeulis, Sukra. Krangkeng dan kecamatan Cikedung,
“Saya ambil empat penjuru di kabupaten Indramayu yang memiliki potensi besar untuk meningkatkan pendapatan daerah,” kata Dedy.
Bupati Indramayu Nina Agustina mengatakan sebagai nahkoda kapal pemerintah kabupaten Indramayu ha KKrus mampu membawa daerah penghasil mangga ini untuk dapat bersaing dengan daerah lain.
“Pemerintah kabupaten harus hadir untuk rakyat Indramayu. Saya sangat terbantu oleh kinerja Pjs bupati Indramayu yang sudah membantu mewujudkan RTRW yang menjadi barometer pembangunan di Indramayu,” jelas Nina.
Menurut Nina, Indramayu bisa menjadi pioner bagi daerah lain di sekitar kawasan Rebana termasuk menjadi penopang ketahanan pangan nasional dan ketahanan energi.
” Indramayu tidak boleh jadi penonton. Ini adalah kerja kalian semua,” jelas Nina didepan seluruh Kuwu dan camat seluruh kabupaten Indramayu.
Menanggapi kembali bertugasnya bupati Indramayu Nina Agustina, Ketua Asosiasi Kuwu Seluruh Kabupaten Indramayu (AKSI) H Tarkani menyatakan sinergitas antara pemerintah kabupaten dan pemerintah desa akan terus bersinergi sehingga akan dapat melanjutkan pembangunan yang berkelanjutan.
Bagi para Kuwu, lanjut Tarkani, Bu Nina merupakan sosok yang berjasa bagi para kepala desa terutama dalam perpanjangan masa jabatan Kuwu yang bertambah dua tahun masa jabatan.
Sementara, Kuwu desa Lanjut, Juju mengatakan kembali aktifnya bupati Indramayu Nina Agustina setelah menjalani masa cuti kampanye akan menjadi penyemangat bagi para Kuwu dalam memimpin desanya.
Sama halnya dengan Kuwu desa Lelea Raidi yang akan terus bersinergi dengan pemerintah kabupaten untuk melanjutkan pembangunan di desa. (SLE)