Bingkaiwarta, KUNINGAN – Sebagai bentuk apresiasi ke nasabah setia BRI, Bank BRI Kanca Kuningan melakukan pertemuan dengan nasabah prioritas yang dikemas dengan tema “Temu Agung Si Raja Simpedes” di Al Kenzie Convention Hall Mayang, Jl. RE. Martadinata Ciporang – Kuningan, Rabu (16/2/2022).
Puluhan nasabah prioritas BRI yang hadir dimanjakan dengan berbagai hadiah dan fasilitas yang menarik. Selain itu, juga digelar lelang tabungan dengan hadiah uang tunai.
Pimpinan Cabang BRI Kuningan, Ivan Abdul Latif didampingi MPM Aep Suharya dan perwakilan AMPM Dhany Aryandie menuturkan, “Temu Agung Si Raja Simpedes” merupakan bentuk apresiasi bagi para nasabah yang loyal dan setia terhadap BRI Kuningan. Dimana nasabah prioritas ini merupakan nasabah yang sudah bekerjasama lama dengan BRI. Selain itu juga memiliki saldo tinggi di BRI dan sudah memaksimalkan layanan BRI.

“Kami mengundang para nasabah prioritas (Si Raja Simpedes) untuk mempererat hubungan dengan BRI. Dan, kami berharap semoga hubungan baik ini bisa ditularkan kepada orang lain,” tutur Ivan kepada bingkaiwarta.co.id, Kamis (17/2/2022).
MPM Aep Suharya menambahkan, untuk fasilitas Siraja diutamakan dalam segala hal transaksi dan kemudahan. Seperti, nasabah prioritas ini mendapatkan Kartu Prioritas yang fungsinya bisa dilayani dengan cepat tanpa menunggu antrean. “Nasabah prioritas datang ke kantor BRI bisa langsung ke teller, supervisor, atau kepala unit untuk bisa dilayani dengan cepat,” ujarnya.

Selain itu, kata Aep, nasabah juga bisa mendapatkan layanan pick up service dengan menabung dan mengambil uang dari rumah. Nantinya, lanjut Aep, petugas BRI akan datang ke rumah dengan membawa mesin EDC untuk melayani nasabah.
“Masih banyak program yang kami tawarkan untuk memudahkan nasabah prioritas. Semoga kerjasama ini bisa berjalan langgeng dan saling menguntungkan,” pungkas Aep. (Abel Kiranti)