Bingkaiwarta, KUNINGAN – Dalam rangka berkontribusi untuk mencegah perubahan iklim agar lingkungan lebih baik lagi dan lebih hijau, Polri kembali menggalakkan kegiatan penanaman pohon. Sebanyak 2000 pohon, serentak ditanam oleh personel Polres Kuningan di polsek jajaran.
“Kegiatan penghijauan hari ini secara serentak dilaksanakan di seluruh Indonesia mulai tingkat polda sampai tingkat polres dan polsek. Untuk Polres Kuningan, target 2.000 pohon yang akan ditanam di seluruh polsek jajaran,” ujar Kapolres Kuningan AKBP Willy Andrian usai melakukan penanaman pohon di Desa Padarek Kecamatan Kuningan Kabupaten Kuningan, Rabu (23/8/2023).
Willy mengatakan, kegiatan penanaman pohon ini juga dalam rangka memperingati HUT ke-78 RI dan HUT ke-75 Polwan.
“Kegiatan penanaman pohon ini merupakan salah satu momentum untuk dapat memberikan kontribusi di tengah perubahan iklim global. Dimana perubahan iklim yang terjadi saat ini cukup ekstrim dan juga terjadi kekeringan bahkan kebakaran hutan di beberapa wilayah. Begitu juga di Kabupaten Kuningan, sebagian wilayah ada yang mengalami kekeringan dan kebakaran lahan,” terangnya.
Salah satu yang dapat dilakukan, kata Willy, kepedulian Polri terhadap lingkungan merupakan invesatsi yang akan diwariskan kepada anak cucu mendatang.
“Dengan menanam pohon, sedikit banyak memberikan kontribusi pada perubahan iklim yang lebih baik dan lebih hjau,” imbuhnya.
Pantauan di lokasi, sebelum melakukan penanaman pohon, Kapolres Kuningan bersama Forkopimcam serta tamu undangan lainnya melakukan kegiaat Video Konferensi bersama Kapolri dalam acara puncak ASEAN Ministerial Meeing On Transnational Crime (AMMTC) ke-17 langsung dari Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur.
Dilanjutkan dengan secara simbolis Kapolri memimpin penanaman pohon dengan mengikutsertakan beberapa kepala kepolisian di Pulau Rinca.
“Kegiatan penanaman pohon ini tidak hanya dilakukan oleh kami dari kepolisian saja tapi bersinergi dengan unsur komponen lainnya,” pungkas Willy. (Abel)