Bingkaiwarta, CILIMUS – Sesosok mayat laki laki ditemukan terkapar di wilayah Taman Nasional Gunung Ciremai Blok Lima Nendet Desa Setianegara, Kecamatan Cilimus, Kabupaten Kuningan, Selasa (25/2/2025) sekira pukul 07.30 WIB.
Menurut keterangan dari Babinsa Desa Setianegara, Sertu Agus Suparman, mengatakan bahwa korban tersebut di duga ODGJ. Korban pertama kali ditemukan oleh warga yang hendak mencari rumput di sekitar TKP.
Saat itu juga, kata Babinsa, saksi langsung melapor ke perangkat Desa Setianegara dan meneruskannya ke Polsek Cilimus. Tak lama tim Inafis Polres Kuningan dan tim medis dari Puskesmas Linggarjati datang untuk pemeriksaan lebih lanjut.
“Hasil pemeriksaan tim medis, tidak ditemukan tanda tanda kekerasan di tubuh korban. Selanjutnya korban dibawa oleh petugas dari Polsek Cilimus dan pemerintahan Desa Setianegara untuk segera makamkan,” jelas Babinsa kepada bingkaiwarta.co.id. (Abel)