Bingkaiwarta, Kuningan – Salah satu dukungan datang dari kaum Milenial yang bergerak di media sosial untuk kemenangan H.Nono Sujono S.E. yang merupakan Calon Legislatif Dapil 1.
Andika, seorang yang menekuni bidang editor, media, dan desain grafis menjadi pembentuk tim relawan Kang H.Nono Sujono yang bernama DULUR KANG H.NONO untuk membantu proses pencalonan dan branding di media sosial.
“Tentunya saya mendukung dengan kemampuan saya, karena pada dasarnya melihat dari pada perkembangan zaman, penggunaan media sosial sangat bermanfaat khususnya di tahun pemilu ini penggunaan teknologi menjadi no. 1 untuk melakukan Branding dan Kampanye,” ujar Andika.
H.Nono sendiri bangga karena di Kabupaten Kuningan ini masih ada yang melek akan teknologi dan memanfaatkannya untuk kepentingan pribadi dan bersama dalam politik tahunan ini.
“Acungkan jempol untuk generasi milenial yang masih mengikuti arah teknologi dan saya rasa kecenderungan penggunaan media sosial yang negatif akan berkurang dengan pengarahan yang baik, dan Tim Media yang mendukung saya berharap bisa memberikan wawasannya terhadap generasi di Kuningan ini akan pentingnya penggunaan teknologi sehat,” ujar Kang H. Nono Sujono.
Kang H.Nono Sujono sendiri merupakan Caleg dapil 1 PDI Perjuangan yang peduli akan generasi pemuda di kuningan ini supaya bisa memanfaatkan dari segala sektor supaya mampu menaikan poularitas penggunaan teknologi secara sehat. (Rmdty)