Bingkaiwarta, KUNINGAN – Ratusan prajurit TNI AD Kodim 0615/KNG mendapat arahan dari Danrem 063/SGJ Kolonel Inf Dany Rakca, S. A. P., di Aula Mashud Wisnusaputra Kodim 0615/KNG Jl. Raya RE. Martadinata No. 97 Ciporang – Kuningan, Jumat (25/3/2022).
Dalam kunjungan perdananya, Danrem 063/SGJ beserta Ketua Persit KCK Koorcab Rem 063 PD III Siliwangi menyampaikan, bahwa wujud dari tanggungjawab seorang pimpinan yaitu untuk bertatap muka langsung dengan bawahannya supaya segala permasalahan dapat langsung disampaikan.
“Berdasarkan perintah KASAD dan Pangdam yang paling penting adalah kehadiran kekuatan TNI Angkatan Darat di wilayah khususnya Kodim ini sampai tingkat desa harus mampu berkontribusi kepada rakyat dan mengatasi kesulitan rakyat apapun jenisnya.
“Sesuai dengan motonya mampu manunggal dengan rakyat itu benar-benar dapat diaktualisasikan,” ujar Danrem.
Selain itu, Danrem juga memberikan instruksi langsung kepada para Danramil supaya mendata rumah para Babinsa apakah sudah layak atau belum, kalau belum supaya di data dan segera dilaporkan kepada Danrem. “Hal ini dilakukan agar para Babinsa yang merupakan garda terdepan dari TNI AD dapat melaksanakan tugas pokoknya tanpa harus berfikir keras untuk memikirkan hidup yang layak,” tegasnya.
Ia juga mengatakan, agar para prajurit TNI AD Kodim Kuningan bisa menjaga kesehatan. “Apapun yang kita kerjakan tidak akan efektif kalau kita ada masalah kesehatan,” imbuhnya.
Danrem berpesan, agar semua anggota TNI bisa menjaga keharmonisan keluarganya. Serta terus tingkatkan profesionalisme prajurit untuk dapat mengahadapi tantangan di era digital ini. (Abel Kiranti)
